Pelaksanaan Audit Mutu Internal (AMI) Program Magister S2 Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir FUSI UIN-SU

Medan, uinsu.ac.id -Jumat (13/10/2023) telah terlaksana kegiatan Audit Mutu Internal (AMI)  pada Program Magister Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir (IAT S2) Fakultas Ushuluddin dan Studi Islam Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Program Magister Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir (IAT S2) Dr. Mardian Idris Harahap, M.Ag dan Sekretaris Program Magister Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir (IAT S2) Dra. Husna Sari Siregar, M.Si dan Tim Auditor Dr. Fatimah, S.Ag M.A Bersama Fauziah Nasution, M.Psi.

Instrumen yang digunakan untuk mengevaluasi adalah pedoman  9 kriteria Badan Akreditasi Perguruan Tinggi (BAN PT) berupa  Laporan Kinerja Program Studi . Adapun AMI berbasis resiko dimaksudkan untuk mengukur tingkat capaian kinerja program studi sehingga sesuai standar dan bahkan dapat melakukan pelampauan dengan mengedepankan kualitas sesuai Standar Mutu. Audit dilakukan dengan cermat pada seluruh kriteria dan secara langsung.

Pelaksanaan Audit Mutu Internal (AMI) Program Magister S2 Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir di Lingkungan Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan.